AIPDA Julianto Pane Personel Polres Gayo Lues Polda Aceh Menjadi Narasumber Bhayangkara Inspiratif di TV Polri

ALASTA NEWS

- Redaksi

Jumat, 19 Juli 2024 - 09:07 WIB

5055 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – AIPDA Julianto Pane, personel Polres Gayo Lues Polda Aceh, berkesempatan menjadi narasumber dalam program Bhayangkara Inspiratif yang ditayangkan di TV Polri. Acara yang berlangsung di Gedung Divisi Humas Polri ini dihadiri oleh berbagai pihak dan disiarkan secara nasional. Kamis, 18 Juli 2024.

Kombes Harry Goldenhardt, S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kehadiran AIPDA Julianto Pane sebagai narasumber merupakan bagian dari upaya memperlihatkan sisi humanis dan inspiratif dari anggota Polri. Kehadirannya dalam program ini sesuai dengan Permohonan Narasumber Bhayangkara Inspiratif Nomor: 070/ST-PTR/07/24 yang di tanda tangani pada tanggal 10 Juli 2024 lalu.

Tema yang diangkat dalam acara tersebut adalah “Polisi Dirikan Pondok Pesantren, Tahfidz Al-Quran, Pelatihan Wiraswasta Santri, Ceramah Agama Bersinergi Dengan Kamtibmas”. Tema ini menunjukkan betapa besar kontribusi dan peran anggota Polri dalam mendukung pembinaan moral dan spiritual masyarakat, khususnya di wilayah Gayo Lues, Aceh.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Plt. Kasihumas IPDA Andi Christian Saragi, menjelaskan bahwa AIPDA Julianto Pane telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam mengembangkan program-program positif di masyarakat. “Kami sangat bangga dengan pencapaian dan kontribusi AIPDA Julianto Pane. Program yang dijalankannya tidak hanya memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, tetapi juga memberikan dampak nyata dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat,” ujar IPDA Andi Christian Saragi.

Pendirian Pondok Pesantren dan program Tahfidz Al-Quran yang dilakukan oleh AIPDA Julianto Pane menjadi salah satu program unggulan yang diharapkan dapat mencetak generasi muda yang berakhlak mulia dan memiliki keterampilan. Selain itu, pelatihan wiraswasta untuk santri dan ceramah agama yang bersinergi dengan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjadi langkah konkret dalam mewujudkan masyarakat yang mandiri dan harmonis.

Melalui program Bhayangkara Inspiratif, diharapkan semakin banyak anggota Polri yang terinspirasi untuk melakukan hal serupa di wilayah tugas masing-masing. Polri berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan yang bersifat positif dan bermanfaat bagi masyarakat luas.

Dengan adanya pemberitaan ini, Polri berharap masyarakat semakin mengenal dan mendukung upaya-upaya yang dilakukan oleh anggota Polri dalam menciptakan keamanan dan ketertiban, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.

(Abdiansyah)

#Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Transformasi Pulau Penjara, Nusakambangan Menjadi Lumbung Ketahanan Pangan Nasional
Masih Dipercaya Costumer, PT. Witan Kejar Tayang Perbaiki Kualitas
Keren! Acara Bedah Buku Novel dan Cerpen Karya Pudji Isdriani K
Wilayah Hukum Polres Jakarta Timur Jadi Lahan Basah Peredaran Obat Keras, APH Tutup Mata..!!
GerMANIS se-Jabotabek Dikukuhkan, Teuku Helmi Jabat Ketua, H Karnawi Dewan Pembina
Mantan Donatur AZAM H Karnawi Tegaskan Dukung Pasangan MANIS di Pilkada 2024
Prof. DR. TB Massa Djafar Mengundurkan Diri dari Pencalonan Gubernur Aceh, Sebut Kondisi Politik Tidak Memungkinkan
Berita Eksklusif: Jika Hanya Dua Kandidat yang Sudah Ada Itu, Pilgub Aceh Hanya Menghasilkan Gub-Wagub Terburuk

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 03:39 WIB

HMI Aceh : Berjiwa Besarlah menerima kekalahan, yang Menang Wujudkan Kemakmuran Untuk Rakyat Aceh

Senin, 2 Desember 2024 - 09:39 WIB

Prihatin Atas Musibah Kebakaran, Dek Fadh Sambangi Dayah Abu Madinah

Minggu, 1 Desember 2024 - 02:06 WIB

Kisruh, Tim 01 Tidak Mau Tandatangan Rekap Suara, Usman Lamreng : Berilah Keteladanan Politik Yang Baik.

Sabtu, 30 November 2024 - 07:10 WIB

Unggul Atas Bustami H – Fadhil Rahmi di Pilgub Aceh, Anggota DPR RI Partai Golkar Ucapkan Selamat Buat Mualem – Dek Fadh

Sabtu, 30 November 2024 - 02:39 WIB

Mualem – Dek Fadh Menang di Pilgub Aceh, PW IWO Aceh Ucapkan Selamat

Jumat, 29 November 2024 - 12:19 WIB

Akui Unggul Mualem – Dek Fadh, Ketua DPW Nasdem Aceh Ucapkan Selamat

Senin, 25 November 2024 - 12:45 WIB

Patroli Gabungan TNI-POLRI guna menciptakan Pilkada Damai tahun 2024, Polsek Bukit Tusam Polres Aceh Tenggara.

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Dangkalnya sungai dan rendah nya jembatan jalan lintas kutacane -medan Menyebabkan banjir di desa kuning 1 sekitarnya

Berita Terbaru